Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya menyambut kunjungan tiga perwakilan dari Inspektorat Jenderal Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) pada Selasa, 8 Maret 2022. Pertemuan berlangsung di Ruang Rapat Lt.8 UNUSA Tower Kampus B . Tiga perwakilan tersebut adalah Bapak Suwarto, Bapak, Kosasih, dan Bapak Handriyanto. Para tamu disambut langsung oleh Prof. Dr. Ir. Achmad Jazidie, M.Eng (Rektor Unusa), Prof. Kacung Marijan, Ph.D (Wakil Rektor 1 Bidang Akademik Unusa), Ir. Muhammad Faqih, MSA., Ph.D (Wakil Rektor 2 Bidang Administrasi Umum, Sumber Daya, dan Keuangan Unusa), drg. Umi Hanik, M.Kes (Wakil Rektor 3 Bidang Perencanaan, Pengembangan, dan Kerja Sama Unusa) serta dari Dir. Renbangkerma, Dir. Akamawa, Dir. SDM, Dir.Keuangan, LPMPI, Dekan FKIP, dan Kaprodi PPG. Tujuan dari kunjungan ini adalah Tindak Lanjut Temuan Hasil Pemeriksaan Inspektorat Jenderal Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan Tahun 2020. (Selasa, 08 Maret 2022)


Dokumenatasi Kegiatan


Presensi dan Berita Acara dapat diunduh disini
Bukti Tindak Lanjut Audit 1 – 7 November 2020 dapat dilihat disini